Tak Henti Bikin Fans Bangga, Jae Park Bakal Gelar Konser Asia Tour Meski Baru Rilis Satu Lagu

Penampilan Memukau eaJ Park
Penampilan Memukau eaJ Park

Up Media – Setelah diumumkan sebagai guest star dari festival besar Head In The Clouds yang akan digelar di Indonesia pada 3 dan 4 Desember tahun ini. Kali ini Jae Park kembali membuat fans nya bangga. Pasalnya meski penyanyi berkebangsaan Amerika itu baru merilis satu lagu ia akan segera menggelar konser di beberapa negara di Asia loh!

Untuk saat ini diketahui Jae akan segera melakukan konser di Indonesia bersama dengan beberapa artis terkenal lainnya pada 3 dan 4 Desember 2022 di perhelatan ferstival bertajuk Head In The Clouds. Selain Indonesia, Head In The Clouds juga akan memboyong Jae untuk tampil di Filipina pada tanggal 9 dan 10 Desember 2022.

Selang beberapa bulan setelah pengumuman tersebut Jae kembali mengumumkan jadwal konser pertamanya di Asia. Jae akan menggelar konser di dua negara berbeda yaitu Singapura dan Taipei di tengah jadwal padatnya untuk tampil di pagelaran musik Head In The Clouds.

Bacaan Lainnya

Sebagai informasi, Jae akan melangsungkan konser di Taipei pada 6 Desember dan di Singapura pada 8 Desember 2022. Informasi ini Jae sampaikan sendiri melalui akun twitter Pribadinya.