Pesawat Militer China – Hari Selasa (2/8) Ketua DPR Amerika Serikat Nancy Pelosi berkunjung ke pulau Thailand. Hal ini membuat lebih dari 20 Pesawat Militer China terbang ke arah zona pertahanan udara Taiwan.
Melansir dari Kompas, Pihak kementrian Taiwan menyatakan siaga untuk mempertahankan wilayah ketika Pemerintahan China mengumumkan latihan militer. Namun latihan itu justru membuat formasi seperti mengepung Taiwan.
Kementrian pertahanan Taiwan mengatakan ada 21 Pesawat PLA (People’s Liberation Army) milik China masuk ke area ADIZ di barat daya Taiwan. ADIZ bukan wilayah teritorial Taiwan, namun daerah ini mencakup area yang lebih besar dan tumpang tindih dengan bagian zona identifikasi pertahanan China.
Meskipun China mengancam Amerika, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Amerika Serikat Nancy Pelosi tetap datang berkunjung ke Taiwan.
Kunjungan Nancy Pelosi
Nancy mendarat di Taiwan pada hari Selasa (2/8) sekitar pukul 21.50 WIB. Kedatanganya mendapat samutan dari delegasi kecil dan juga ada beberapa wartawan yang berkumpul di sekitar bandara Internasional Sonshan, Taipei.